Halaman

Waktu Berpikir

Ketika coding, ketemu hal yang belum terpecahkan dan akhirnya buntu, maka tinggalkanlah dulu.
Kenapa?
Karena berarti butuh waktu untuk berpikir.

Misalkan,
Ketika saya membuat soal dan kunci jawaban, awalnya soal jawaban soal jawaban. Lalu ternyata butuh soal soal soal dulu baru jawaban di akhir. Dan... Jawabnnya ketika di print harus di lebar lain.

Solusinya gak ketemu ketika tetap di depan laptop.

Nah ketika tidur-tiduran, muncullah ide. Yaitu buat aja jadi canvas yang tingginya setinggi ukuran kertasnya, bisa dicoba print preview. Dan berhasil!!!

Mengenai itu juga, jadi ingat archimedes. Beliau menemukan solusi tentang menimbang emas ketika berendam di air. Eureka ...

Jadi, ada masalah? Tinggalkan sejenak untuk memberi diri waktu berpikir.

Print di html yang ada javascript nya

Untuk sementara masih pakai print() untuk memanggil fungsi print.

Paling struktur teks yang di print menggunakan create div dan img, dan diisi dengan innerHTMLuntuk div dan toDataURL untuk canvas.

Untuk masukkan ke body masih pakai yang standar. Yaitu document.body.appendChild(element), dimana elemennya div dan img.

Untuk menunggu load image di canvas, saya gunakan step by step dengan tombol aja.

Misal
1. Pilih data, muncul tombol ambil.
2. Tulis di div dan canvas, muncul tombol preview.
3. Preview sebelum print, muncul tombol cetak.
4. Tinggal pilih, print to pdf atau ke printer.

Dan.... Ternyata cukup rumit walau sekedar print saja.

Browser Android untuk file besar (banyak yang diloading)

Saya mempunyai file html dan pendukungnya ada 11 file js. Kalau di lihat besar file hanya 751 kb. Namun ternyata ketika diupload di github dan dijalankan ternyata tidak bisa berjalan dengan baik. Oiya, browser yang saya gunakan chrome, namun mungkin versi lama.

Nah, setelah saya cari, browser yang mumpuni untuk menjalankan file besar di android adalah firefox. Akhirnya saya download firefox.

Setelah itu saya jalankan link di github tersebut. Berhasil! Memang lambat, namun berhasil dijalankan hingga print to pdf.

Saya cari di google dibantu ai, ini dia hasil pencarian google+ai :